Jombang, 11 Juli 2025 – Guna mempersiapkan Tahun Ajaran Baru 2025/2026 dengan lebih matang dan kokoh, Sekolah Islam Terpadu (SIT) AR RUHUL JADID menyelenggarakan kegiatan Pembekalan Adab Pegawai. Bertempat di Masjid Ar Ruhul Jadid, acara ini merupakan kegiatan yang diselenggarakan bersama dengan Yayasan Ats Tsaqofah dan menghadirkan KH. Ahmad Nuruddin, Lc. Selaku Pengasuh Pondok Pesantren Salafiyah Syafi'iyah Seblak. KH. Ahmad Nuruddin, Lc. atau dikenal dengan sebutan Gus Rudi sebagai narasumber utama dalam materi Pembekalan Adab Pegawai.
Fokus utama pembekalan kali ini adalah pendalaman materi adab yang akan diajarkan dan ditanamkan kepada peserta didik. Gus Rudi menekankan bahwa adab adalah ruh dari pendidikan Islam, menjadi fondasi utama dalam membentuk karakter siswa yang berintegritas dan berbudi pekerti luhur.
Dalam paparan pembekalan Adab, Gus Rudi secara rinci menjelaskan berbagai aspek adab yang krusial bagi perkembangan anak-anak, di antaranya:
- Adab terhadap Allah SWT dan Rasul-Nya: Memahami pentingnya ibadah, syukur, dan meneladani akhlak Rasulullah SAW.
- Adab terhadap Orang Tua dan Guru: Menghargai, menghormati, dan berbakti kepada orang tua, serta bersikap santun dan hormat kepada guru sebagai pewaris ilmu.
- Adab terhadap Ilmu dan Lingkungan Belajar: Menunjukkan semangat dalam menuntut ilmu, menjaga kebersihan dan ketertiban lingkungan sekolah, serta menghargai setiap proses pembelajaran.
- Adab Bergaul dengan Sesama: Mengajarkan nilai-nilai persaudaraan, tolong-menolong, berkata baik, dan menjauhi perundungan.
- Adab dalam Kehidupan Sehari-hari: Seperti adab makan, minum, berpakaian, dan berbicara yang sesuai tuntunan syariat.
Para pegawai SIT AR RUHUL JADID, baik dari jenjang PAUDIT, SDIT, dan SMPIT sangat antusias menyimak dengan seksama setiap poin yang disampaikan, tidak hanya sebagai pengetahuan, tetapi juga sebagai panduan praktis dalam mendidik. Diskusi hangat pun terjadi, menunjukkan antusiasme para guru dan staf dalam merumuskan strategi terbaik untuk menginternalisasi nilai-nilai adab ini kepada seluruh peserta didik.
Sesuai dengan SIT AR RUHUL JADID yaitu Menjadi Sekolah Adab, Pembekalan ini sangat strategis karena materi adab adalah inti dari visi kami. Dengan bekal pemahaman yang mendalam ini, seluruh guru dan staf akan lebih siap menjadi teladan sekaligus fasilitator terbaik dalam penanaman adab kepada anak-anak. SIT AR RUHUL JADID menginginkan setiap siswa tidak hanya cerdas, tetapi juga beradab mulia, menjadi generasi Qur'ani yang siap menghadapi tantangan zaman dengan akhlak terpuji.
Melalui pembekalan ini, SIT AR RUHUL JADID diharapkan dapat semakin memperkuat komitmennya untuk mencetak generasi yang berkarakter kokoh, menjadikan adab sebagai pilar utama dalam setiap proses pembelajaran demi menyongsong masa depan yang gemilang.
Pewarta:
Rocky Ardiansyah Yudistira Putra
0 Comments